9 Cara Mudah Mengatasi HP Android Yang Cepat Panas

Efek panas pada HP android setelah lama digunakan merupakan hal yang wajar. Namun, jika hal ini terjadi dengan cepat padahal Anda baru memakainya dalam jangka waktu sebentar, tentunya ada sesuatu yang keliru. Pasti ada penyebab hp panas dan boros baterai. Apakah Anda pernah mengalami hal ini? Simak penjelasan dibawah ini untuk memahami penyebab beserta cara mudah mengatasi HP android yang cepat panas.


Solusi HP Cepat Panas Saat Digunakan
Hp yang cepat panas saat digunakan harus segera diatasi. Jika dibiarkan berlarut-larut, dapat menyebabkan kerusakan total pada HP android. Ada beberapa solusi untuk mengatasi sekaligus mencegah HP Android Anda cepat panas. Berikut adalah beberapa langkah ampuh yang dapat Anda pilih

1. Membatasi Media Sosial

Yag dimaksud bukanlah jumlah media sosial yang Anda gunakan, namun jumlah media sosial yang aktif di belakang layar. Pastikan media sosial yang diaktifkan di belakang layar adalah media sosial yang paling penting bagi Anda.

2. Hapus Aplikasi

Jika tingkat panas sudah terlalu parah sebaiknya Anda menghapus beberapa aplikasi yang terbilang memberatkan kinerja RAM, misalnya game dan aplikasi edit video.

3. Mematikan Data Seluler

Jika data seluler Anda tetap aktif padahal tidak sedang digunakan. Data seluler akan terus bekerja dan menyebabkan HP Anda semakin panas saat tidak ditemukan sinyal di sekitar Anda. Mematikan data seluler juga dapat menghemat baterai. Selain itu, gunakanlah provider dengan jaringan yang stabil agar sistem tidak terus-menerus mencari sinyal.

4. Menutup Aplikasi

Setiap kali Anda selesai menggunakan aplikasi, sebaiknya Anda menutupnya. Anda dapat menutupnya secara manual ataupun dengan aplikasi bawaan seperti watchdog. Aplikasi ini akan menutup seluruh aplikasi yang sudah sesesai digunakan. Aplikasi yang dibiarkan berjalan di latar belakang sangat menguras daya.

5. Update Sistem

Update sistem penting dilakukan untuk memperbaiki kelemahan dari sistem yang sebelumnya. Setelah beberapa kali dilakukan update, HP android Anda akan stabil dan Anda tidak akan mengalami HP cepat panas saat main game.

6. Menggunakan Aplikasi Pengelola

Jika Anda tidak mau repot, Anda dapat menggunakan aplikasi pendingin hp android tanpa root. Banyak aplikasi yang berkualitas, baik pendingin maupun pengelola sistem. Aplikasi ini memiliki beberapa keunggulan antara lain efektif, ukuran kecil dan penggunaannya mudah. Aplikasi ini mengatur aplikasi lain yang sedang digunakan dan menghapus file cache.

7. Bersihkan Debu

Bersihkan HP android Anda secara berkala, terutama pada lubang-lubang yang tersedia. Jika debu tidak dibersihkan dan menumpuk di lubang, panas dari HP susah keluar. Anda dapat membersihkannya menggunakan cotton buds.

8. Hindari Panas

HP android sebaiknya digunakan di lokasi yang terhindar dari panas, seperti sinar matahari yang terik maupun api. Panas dari luar dapat mempercepat HP android mengalami panas berlebih.

9. Ganti Baterai

Sebaiknya Anda mengecek baterai HP Anda. Baterai yang menggembung atau bocor akan menyebabkan perangkat Anda cepat panas. Baterai yang memiliki daya besar dan spesifikasinya bagus adalah baterai jenis Li-Po.

Cara mudah mengatasi HP android yang cepat panas diatas terbilang simpel kan? Segera lakukan langkah diatas jika HP android Anda sudah menunjukkan tanda-tanda cepat panas dan terkuras. Rawatlah HP android agar tetap bertahan lama agar Anda dapat memakainya dengan tenang. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda dan silahkan berbagi untuk kawan-kawan yang membutuhkan. Selamat mencoba ya!